Saturday, February 1, 2020

Pre_Test Pertemuan Ke-14 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1) Jelaskan cara melakukan estimasi durasi aktivitas/durasi terhadap masing masing aktivitas!

  1. Expert Judgement
    Berdasarkan para ahli praktisi manajemen proyek dapat menyediakan informasi data historis untuk estimasi durasi aktivitas proyek beserta dengan cost-nya, berapa durasi maksimum dari satu aktivitas dari proyek yang sama. Expert Judgement bisa juga menggunakan kombinasi teknik untuk melakukan estimasi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan satu aktivitas atau pekerjaan proyek.
  2. Analogous Estimating
    Pada teknik Analogous Estimating, estimasi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan satu aktivitas atau pekerjaan proyek dilakukan dengan cara menggunakan historikal data berdasarkan proyek-proyek sebelumnya yang serupa. Dengan teknik ini akan menghemat waktu di dalam membuat estimasi waktu proyek.

Wednesday, January 29, 2020

Pre_Test Pertemuan Ke-12 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1. Jelaskan apa yang anda ketahui mengenai PERT,CPM dan GANTT CHART!
  • PERT adalah suatu alat manajemen proyek yang digunakan untuk melakukan penjadwalan, mengatur dan mengkoordinasi bagian-bagian pekerjaan yang ada didalam suatu proyek.
  • Critical Path Method (CPM) atau Metode Jalur Kritis merupakan model kegiatan proyek yang digambarkan dalam bentuk jaringan. Kegiatan yang digambarkan sebagai titik pada jaringan dan peristiwa yang menandakan awal atau akhir dari kegiatan digambarkan sebagai busur atau garis antara titik.
  • Gantt Chart adalah sejenis grafik batang (Bar Chart) yang digunakan untuk menunjukan Tugas-tugas pada Proyek serta Jadwal dan waktu pelaksanaannya, seperti waktu dimulainya tugas tersebut dan juga batas waktu yang digunakan untuk menyelesaikan tugas yang bersangkutan.

Pre_Test Pertemuan Ke-10 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1. Jelaskan peranan dan seberapa pentingnya jadwal dalam suatu proyek!

  • Memberikan pedoman terhadap unit pekerjaan / kegiatan mengenai batas – batas waktu untuk mulai dan akhir dari masing – masing tugas.
  • Memberikan sarana bagi manajemen untuk koordinasi secara sistematis dan relistis dalam penentuan alokasi prioritas terhadap sumber daya dan waktu.
  • Memberikan saran untuk menilai kemajuan pekerjaan.
  • Menghindari pemakaian sumber daya yang berlebihan, dengan harapan proyek dapat selesai sebelum waktu yang di tetapkan.
  • Memberikan kepastian waktu pelaksanaan pekerjaan.
  • Merupakan sarana penting dalam pengendaliaan proyek.

Pre_Test Pertemuan Ke-8 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1. Menurut anda apakah setiap proyek harus menggunakan WBS? Alasannya!
  • Untuk mempercepat proses penyelesaian suatu proyek
  • Mengetahui pencapaian apa saja yang diinginkan suatu proyek
  • Dapat merencanakan proyek kedepannya

Pre_Test Pertemuan Ke-6 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1. Ketidakmampuan untuk mengambil keuntungan dari peluang baru atau solusi dari masalah yang dihadapi masa kini terefleksikan pada ketidakmampuan untuk mendapatkan keuntungan (reflected in ability of gaining profit). Mengapa? Mohon dijelaskan solusinya!

Kunci sukses dari negosiasi adalah mengetahui fakta yang sebenarnya (mengetahui produk yang akan dijual atau dibeli). Sebelum memulai negosiasi, tentukan dua hal:
  1. Apa yang sepenuhnya anda inginkan untuk perjanjian
  2. Apa yang anda berikan

Saturday, January 25, 2020

Pre_Test Pertemuan Ke-4 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

Jelaskan Mekanisme/proses “Project Integration Management”! berikan contohnya!

Project Integration Management atau manajemen pengintegrasian proyek adalah suatu proses untuk mengidentifikasi, mengombinasi, dan mengoordinasikan berbagai proses dan kegiatan manajemen proyek didalam Manajemen Proses Grup.

Thursday, January 23, 2020

Pre_Test Pertemuan Ke-2 V-Class Pengelolaan Proyek Sistem Informasi

1. Jelaskan Konsep dasar “Pengelolaan Proyek Sistem Informasi” ! Bilamana suatu proyek dikatakan sukses? Apa saja parameternya? Jelaskan!

Proyek dapat diartikan sebagai upaya atau aktivitas yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan, sasaran dan harapan - harapan penting dengan menggunakan anggaran dana serta sumber daya yang tersedia, yang harus diselesaikan dalam jangka waktu tertentu. Pengelolaan Proyek Sistem Informasi adalah keseluruhan dari rangkaian aktivitas rekayasa pembangunan sistem informasi. Secara umum, terdapat tiga kelompok besar proyek-proyek sistem informasi dalam perusahaan atau organisasi. Kelompok pertama adalah proyek yang bersifat membangun jaringan infrastruktur teknologi informasi. Kelompok kedua adalah berupa penerapan dari paket program aplikasi mulai dari aplikasi yang kecil sampai dengan aplikasi yang terintegrasi. Kelompok ketiga adalah perencanaan dan pengembangan aplikasi yang dibuat sendiri secara khusus, baik oleh internal perusahaan maupun dengan bekerja sama dengan pihak luar seperti konsultan.